Tentang Pegadaian G-Lab
Pegadaian Gemmological Laboratory (Pegadaian G-Lab) dibentuk pada tahun 2010 sebagai satu-satunya laboratorium gemologi BUMN yang memberikan layanan pengujian sertifikasi batu mulia. Pegadaian G-Lab juga berperan sebagai sumber informasi yang benar tentang batu mulia sehingga industri batu mulia semakin berkembang di masa mendatang.
Lihat Profil Selengkapnya >Keunggulan Pegadaian G-Lab
Sertifikasi ISO 9001:2015
Memenuhi sertifikasi standar internasional untuk Sistem Manajemen Mutu.
Gemmologist Profesional
Memiliki 18 Gemmologist Profesional berpengalaman yang mumpuni dan bersertifikat internasional: HRD Antwerp Belgia, GIA Bangkok Thailand, AIGS Bangkok Thailand dan Swiss Gemmological Institute SSEF Swiss, The Gemmological Association of Great Britain.
Alat Canggih dan Modern
Dilengkapi dengan advanced gemmological equipments (alat-alat pengujian canggih) untuk pengujian yang komprehensif dan akurat.
Aman dan Terpercaya
Satu-satunya Laboratorium Gemologi milik negara (BUMN) dan kegiatan operasional Pegadaian diatur dan diawasi oleh OJK.
Layanan Pegadaian G-Lab
Pertanyaan yang Sering Diajukan
Laboratorium untuk melakukan pengujian tentang keaslian dan jenis batu permata serta sertifikasi yang berguna untuk kepentingan investasi dan kepastian jual beli batu permata yang sudah bersertifikasi ISO 9001:2015 dan satu-satunya laboratorium gemologi milik Negara (BUMN).
Tarif Layanan Sertifikasi di Pegadaian G-Lab bervariasi, mulai dari Rp. 100.000 untuk Brief Report, dan Rp. 200.000 untuk Identification Report.
Tidak ada prosedur khusus, yang dilakukan yaitu membawa barang yang akan diuji dengan mendatangi outlet Pegadaian G-Lab beserta Kartu Identitas dari Pelanggan untuk meminta jasa sertifikasi yang diinginkan.
Pegadaian G-Lab memiliki 18 Gemmologist Profesional berpengalaman yang mumpuni dan bersertifikat internasional: HRD Antwerp Belgia, GIA Bangkok Thailand, AIGS Bangkok Thailand dan Swiss Gemmological Institute SSEF Swiss, The Gemmological Association of Great Britain.
Selain beberapa laboratorium gemologi terkemuka di dunia seperti GIA, GIT Thailand, dan SSEF, Pegadaian G-Lab menjadi satu-satunya laboratoium gemologi di Indonesia yang memiliki peralatan yang sangat canggih (Advanced Gemmological Equipments) yaitu diantara nya sebagai berikut :
Untuk saat ini kami hanya melayani langsung di Outlet Pegadaian G-Lab.
Semua jenis batu mulia bisa dilakukan pengujian di Pegadaian G-Lab.
Tidak, kami hanya melayani khusus sertifikasi dan pengujian batu mulia, emas, dan perhiasan.
Jam operasional dari Senin – Jumat, Pukul 09.00 WIB s.d 14.00 WIB